Pabrik Rumput Laut Kukar Siap Beroperasi, Disperindag Fokus Maksimalkan Dampak Ekonomi
Rabu, 14 Mei 2025 86
Pabrik Rumput Laut Kukar Siap Beroperasi, Disperindag Fokus Maksimalkan Dampak Ekonomi
Penulis: Jati | Editor: Zqr
TENGGARONG — Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) tengah mempersiapkan operasional pabrik pengolahan rumput laut yang berlokasi di Kecamatan Muara Badak. Setelah enam tahun dalam proses pembangunan, fasilitas ini kini memasuki tahap akhir dan ditargetkan mulai beroperasi pada tahun ini.
Plt Kepala Disperindag Kukar, Sayid Fathullah, menyatakan bahwa seluruh mesin utama telah menjalani proses pengkondisian dan pengujian dengan hasil memuaskan. “Target kita tahun ini dioperasikan,” kata Sayid. Ia meyakini kehadiran pabrik ini akan membawa dampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat pesisir Kukar.
Selama ini, harga jual rumput laut mentah berada di kisaran Rp4.000 per kilogram. Dengan adanya pabrik yang mampu mengolah hasil panen lokal secara langsung, harga tersebut diperkirakan dapat meningkat menjadi Rp7.000 per kilogram. “Dengan adanya sentra pengolahan yang berkualitas, tentu akan berdampak pada nilai jual yang lebih baik,” tambahnya.
Selain mendorong kenaikan harga, keberadaan pabrik juga diyakini mampu menyerap tenaga kerja lokal dan membuka peluang usaha baru. Pengelolaan operasional pabrik akan diserahkan kepada pihak yang memiliki kompetensi profesional. “Sudah kita siapkan sistem pengelolaannya. Nanti akan ditunjuk pihak yang mengelola agar operasional berjalan optimal,” ujarnya.
Langkah strategis ini juga bertujuan untuk menarik lebih banyak investasi ke sektor industri maritim di Kukar. Pabrik ini diharapkan menjadi pemantik tumbuhnya industri hilir berbasis hasil laut, yang akan memperkuat posisi Kukar sebagai salah satu sentra produksi rumput laut di Kalimantan Timur.
Disperindag menilai bahwa keberadaan pabrik ini menjadi salah satu instrumen penting dalam mewujudkan transformasi ekonomi lokal. Selain meningkatkan pendapatan petani, fasilitas ini juga akan memperluas jejaring pemasaran dan memperkuat sistem distribusi hasil kelautan Kukar secara menyeluruh.
Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan sinergi berbagai pihak, pabrik ini diharapkan dapat membawa perubahan nyata bagi ekonomi pesisir Kukar dalam jangka panjang.
Kalimantan Timur
-
-
Hujan Deras Sebabkan 27 Titik di Samarinda Terendam Banjir, Warga Dievakuasi ke Tempat Aman
Rabu, 22 Oktober 2025 -
15 Tahanan Kabur dari Polsek Samarinda Kota, Polisi Gerak Cepat Lakukan Pengejaran
Senin, 20 Oktober 2025 -
Rayakan HUT ke-41, KETUA DPC APJI BALIKPAPAN Dorong Inovasi Kuliner dan UMKM Lokal Melalui Kegiatan Fun Run
Senin, 20 Oktober 2025 -
Perbasasi Kaltim Gelar Mukerprov 2025, Bahas Penguatan Pembinaan dan Kompetisi Atlet Baseball-Softball
Sabtu, 11 Oktober 2025
Kutai Kartanegara
-
-
FORUM KEWIRAUSAHAAN PEMUDA (FKP) KUTAI KARTANEGARA RAIH JUARA TERBAIK I ORGANISASI PEMUDA BERPRESTASI TINGKAT PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Rabu, 29 Oktober 2025 -
FORMKIP-KA Akan Laksanakan Akselerasi Kepemimpinan Muda, Dorong Pembentukan Karakter Mahasiswa KIP di Unikarta
Selasa, 21 Oktober 2025 -
DPPKB Kukar dan Puskesmas Teluk Dalam Perkuat Ketahanan Keluarga Masyarakat dan Gerakan Etam Mengaji bagi ASN
Kamis, 16 Oktober 2025 -
Mengenal Pesut Mahakam, Harta Langka Kalimantan yang Terancam Punah
Selasa, 14 Oktober 2025
Olah Raga
-
-
Ketua Umum Perbabasi Kaltim Nindya Listiono Dorong Sinergi Dan Prestasi Perbasasi Kaltim Pada Agenda Mukerprov 2025
Sabtu, 11 Oktober 2025 -
Indonesia Kalah 2-3 Dari Arab Saudi Di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kamis, 9 Oktober 2025 -
Achmad Fauzi Lolos Timnas SEA Games! Squash Kaltim Bangkit & Tembus Tiga Besar Nasional
Minggu, 29 Juni 2025 -
Kesempatan Atlet Junior Squash Kaltim Tambah Jam Terbang Sekaligus Ajang Regenerasi Atlet Squash Kaltim
Selasa, 17 Oktober 2023
DPRD Provinsi Kaltim
-
-
Makan Siang Politik, Duet Rudi Mas'ud-Seno Aji Siap Bertarung Pada Pilgub Kaltim 2024
Jumat, 3 Mei 2024 -
Seno Aji: Selamat Kepada Prabowo Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI, Saya Yakin Indonesia Emas 2045 Pasti Terwujud
Rabu, 24 April 2024 -
Seno Aji Ajak Masyarakat Dukung PJ Gubernur Kaltim Hingga Masa Jabatannya Berakhir
Senin, 25 Maret 2024 -
Orang Tua Memiliki Peran Vital, Ini Penjelasan Fitri MaisyarohÂ
Selasa, 17 Oktober 2023