DPMD Kukar Prioritaskan Pembangunan Posyandu Berbasis Kebutuhan Nyata
Senin, 21 April 2025 32

DPMD Kukar Prioritaskan Pembangunan Posyandu Berbasis Kebutuhan Nyata
Penulis: Jati | Editor: Zqr
TENGGARONG — Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar mengutamakan pembangunan Posyandu berdasarkan hasil pemetaan kebutuhan riil masyarakat. Data jumlah kunjungan balita, ibu hamil, serta kepadatan desa menjadi acuan utama dalam menentukan lokasi pembangunan.
Kepala DPMD Kukar, Arianto, menjelaskan bahwa pendekatan ini bertujuan agar setiap bangunan yang didirikan bisa langsung dirasakan manfaatnya oleh warga. “Kami ingin setiap rupiah anggaran digunakan untuk hal yang paling dibutuhkan,” katanya.
Proses penentuan lokasi dilakukan melalui laporan dan usulan dari pemerintah desa dan kecamatan. Data tersebut kemudian diverifikasi secara teknis untuk memastikan kesesuaiannya dengan prioritas daerah.
“Desa yang kunjungannya tinggi dan padat penduduk pasti jadi prioritas. Tapi tetap harus tersedia lahannya,” ujar Arianto.
Ia menegaskan, pembangunan tidak akan dilakukan jika tidak ada lahan yang siap digunakan. Hal ini menjadi tantangan tersendiri, meski banyak desa sudah mulai aktif menyiapkan lahan secara mandiri atau melalui hibah warga.
“Sinergi sangat penting agar program ini berjalan cepat dan tepat sasaran,” tambahnya.
Kutai Kartanegara
-
-
Tanpa Tunggu Seratus Hari, Aulia-Rendi Langsung Jalankan Program Unggulan
Senin, 23 Juni 2025 -
Kukar Punya Nahkoda Baru: Aulia-Rendi Resmi Dilantik, Janji Gaspol Tanpa "100 Hari Kerja"
Senin, 23 Juni 2025 -
Buka Puasa Bersama Sultan, Bupati Kukar Ajak Jaga Ukhuwah dan Ibadah Pasca Ramadan
Rabu, 28 Mei 2025 -
Bupati Apresiasi Peran Takmir Masjid dalam Memakmurkan Rumah Ibadah di Desa
Selasa, 27 Mei 2025
DPRD Provinsi Kaltim
-
-
Makan Siang Politik, Duet Rudi Mas'ud-Seno Aji Siap Bertarung Pada Pilgub Kaltim 2024
Jumat, 3 Mei 2024 -
Seno Aji: Selamat Kepada Prabowo Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI, Saya Yakin Indonesia Emas 2045 Pasti Terwujud
Rabu, 24 April 2024 -
Seno Aji Ajak Masyarakat Dukung PJ Gubernur Kaltim Hingga Masa Jabatannya Berakhir
Senin, 25 Maret 2024 -
Orang Tua Memiliki Peran Vital, Ini Penjelasan Fitri MaisyarohÂ
Selasa, 17 Oktober 2023